Galery

Galery
Sat Lantas

Minggu, 12 April 2015

SAT LANTAS POLRES DUMAI BERSOSIALISASI MELALUI RADIO

 
Upaya meminimalisir tingkat kecelakaan dalam berlalu lintas, Satuan Lalulintas Polres Dumai melakukan sosialisasi melalui siaran radio di salah satu stasiun radio swasta di kota DUMAI.

ada pun tujuan dari kegiatan tersebut hanya untuk meberikan himbauan dan peringatan serta larangan tentang peraturan peraturan yang berlaku.
wilayah perkotaan masih terjangkau, dan untuk daerah yang jauh ini perlu kita sampaikan melalui radio, sebab di daerah yang di luar jangkauan kita masyarakatnya masih banyak yang menggunakan radio sebagai sarana informasi, untuk itu.dengan langkah sosialisasi melalui radio ini diharapkan dapat bermanfaat, dan penyebaran informasi juga dapat merata. Mudah- mudahan dengan ini nantinya, angka kecelakaan berkurang, dan angka kepatuhan meningkat, sehingga kenyamanan dalam berlalu lintas dapat tercipta
sosialisasi ketertiban dan keselamatan berlalu lintas memiliki dampak yang sangat positif. Yakni, selain memperlancar arus lalu lintas, masyarakat bisa terbebas dari kecelakaan akibat mengabaikan tertib berlalu lintas.

Pembinaan dan teguran terhadap pengguna jalan yang melanggar pun,  terus digalakkan oleh polisi, terutama dalam Operasi Simpati


Sat Lantas Polres Dumai menghimbau dan selalu menekankan kepada para pengguna jalan untuk selalu waspada dan berhati hati dalam berkendara sehingga keselamatan dapat lebih terjamin bahwa pada saat ini kecelakaan lalu lintas menempati peringkat ketiga dalam hal angka kematian tertinggi di dunia setelah HIV Aids dan Kanker, untuk itu keselamatan berlalu lintas merupakan harga mati agar nyawa yang hilang di jalanan dapat semakin berkurang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Call Centre

Call Centre

Stop Laka

Stop Laka

Pelopor Keselamatan

Pelopor Keselamatan